Top Product Yield Optimization Of Depropanizer Column 1-2 In Alkylation Unit At Pt Pi

Authors

  • Pangeran Rafli Pasha
  • Annasit
  • Sebhan Mulyawan

Abstract

Unit Alkilasi merupakan bagian dari Unit PT PI. Dalam operasinya Unit Alkilasi mengolah feed berupa Spent Propane-Propylene dari Unit Polypropylene dan Residual Buthane-Butylene dari Unit Polimerisasi untuk menghasilkan produk seperti Light Alkilate, Refrigerant, dan LPG C-4 dan produk samping berupa High Alkilate. Kolom Depropanizer 1-2 berfungsi untuk memisahkan campuran propane-propylene dari n-Buthane dan fraksi yang lebih berat dengan proses distilasi bertekanan. Umpan Kolom Depropanizer berasal dari overhead product Kolom Desiobuthanizer 1-1. Kolom Depropanizer 1-2 dilengkapi dengan valve tray berjumlah 40 buah. Untuk mengetahui kinerja Kolom Depropanizer 1-2 masih pada efisiensi standar maka dilakukan evaluasi untuk mengetahui efisiensi tray overall. Dari hasil evaluasi dengan kondisi operasi laju alir umpan 40,152 ton/hari, temperatur feed 55,48oC, tekanan kolom 17,38 kg/cm2 dan data komposisi hidrokarbon dari laboratorium, maka diperoleh jumlah tray teoritis sebesar 28 buah dan reflux ratio 10. Efisiensi tray didapatkan sebesar 69%. Optimasi kondisi operasi adalah menentukan kondisi operasi optimal agar diperoleh revenue paling tinggi dengan meningkatkan yield produk atas. Berdasarkan percobaan trial and error menggunakan Study Case Aspen Hysys, diperoleh data bahwa kondisi optimal dicapai saat kondisi operasi kolom beroperasi pada suhu reboiler 95oC dan aliran refluks 90 ton/hari sehingga diperoleh yield produk atasnya 5,4592 ton/hari dengan kemurnian 99,5% w/w.

Published

07-05-2024